Resto ini mengusung tagline "A good deal of sushi", berdiri sejak 2003 dan berkembang pesat. Kini sudah memiliki outlet di Jakarta (11), Tangerang (3), Bekasi (1), Bandung (3), Yogyakarta (1), Surabaya (3), Medan (3), Makassar (1) dan Bali (1). Segera di buka outlet di Pekanbaru.
Sushi Tei adalah resto sushi pertama di Indonesia yang menyediakan sushi bar dengan menggunakan conveyor belt. Jadi, pelanggan dapat memilih dan mengambil langsung pilihan sushi di atas piring kecil yang berputar diseputar bar.
Salmon Sashimi |
Avocado Tempura Roll |
Ikura Sushi |
Untuk minuman, selain ocha, tersedia teh, kopi, juice, mojito, squash, punch, dll.
Dessert-nya yang selalu menggoda: chocolate wafer, taiyaki ice cream, yukimi daifuku, ice ball, matcha tsubuan, azuki monaka, orange sherbet, nama matcha ice cream, strawberry ice cream dan pino ice.
Resto Sushi Tei ini buka dari jam 10.00-22.00 WIB.
#Yuk Kuliner #Japanese
#Sushi Tei, Grand Indonesia, West Mall Level LG, Jl MH Thamrin No.1, Jakarta Pusat
(Sg/01-09-2014)
Komentar
Posting Komentar